Aliran air yang kecil saat melakukan pencucian menggunakan mesin cuci adalah hal sering terjadi. Aliran air kecil akan menyebabkan proses pencucian menjadi lama, karena mesin cuci menunggu sampai air sesuai dengan jumlah pakaian yang dicuci. Jika aliran air terlalu kecil mesin cuci akan mengeluarkan kode error dan proses pencucian juga akan berhenti.
Penyebab aliran air ke mesin cuci kecil adalah tekanan air yang terlalu kecil. Hal ini disebabkan letak tandon air yang terlalu rendah. Meskipun aliran dari kran kencang tapi belum tentu ketika masuk mesin cuci aliran air bisa kencang juga. Sebelum masuk ke mesin cuci ada filter air yang bertugas menyaring kotoran dari luar. Filter air ini lubangnya sangat kecil-kecil, sehingga jika tekanan air terlalu kecil, air yang masuk ke mesin cuci menjadi kecil.
Cara Mengatasi Aliran Air ke Mesin Cuci Kecil
1. Tinggikan Posisi Tandon Air
Meninggikan tandon air akan meningkatkan tekanan air ke saluran air rumah, termasuk ke mesin cuci. Cara ini memang membutuhkan biaya dan usaha lebih.
2. Memakai Pompa Booster
Memasang pompa booster akan meningkatkan tekanan air secara signifikan, apalagi jika pompa booster mempunyai daya dorong yang tinggi. Jika jarang mesin cuci dari tandon cukup jauh bisa pakai pompa booster 218 bit kalau cukup dekat bisa pakai yang 128 bit saja. untuk merk bisa memilih merk Wasser atau Shimizu. Pompa booster dipasang setelah keluaran air dari tandon.
3. Memasang Pompa Booster Khusus Mesin Cuci
Jika pompa booster biasa bisa menaikkan tekanan air seluruh instalasi air rumah, pompa booster khusus untuk menaikkan tekanan air ke mesin cuci. Pompa booster ini di pasang setelah kran dan sebelum mesin cuci. Contoh pemasangan seperti di bawah ini.
Kelebihan menggunakan pompa booster mesin cuci adalah harganya yang jauh lebih murah dari pompa booster biasa.
4. Membersihkan Filter Air Mesin Cuci
Filter air yang kotor juga bisa menyebabkan aliran air menjadi kecil, apalagi jika kualitas air rumah yang jelek. Untuk cara membersihkan filter air mesin cuci, silahkan lihat video di bawah ini:
Jika ingin membeli jenis pompa ini disarankan membeli yang paket, sehingga lebih mudah penyimpangannya.
Rekomendasi: Paket Pompa Booster Pendorong Air ke Mesin Cuci Otomatis Hiu High Pres